RSUD DEPATI BAHRIN SUNGAILIAT BERKOMITMEN TINGGI MEMBERIKAN PELAYANAN KEPADA MASYARAKAT.
Sungailiat-MSM
RSUD Depati Bahrin memiliki komitmen yang tinggi dalam memberikan pelayanan yang aman dan nyaman kepada seluruh masyarakat yang menggunakan jasa layanan kesehatan di RSUD Depati Bahrin, salah satunya adalah ibu-ibu pasca bersalin.
Ruang Kebidanan RSUD Depati Bahrin melakukan inovasi dalam meningkatkan pelayanan bagi ibu pasca bersalin, yaitu dengan memberikan terapi komplementer yang mampu mengurangi nyeri proses persalinan baik secara normal maupun Sectio Caesarea (SC).
Terapi komplementer yang ada di RSUD Depati Bahrin merupakan inovasi pertama dan hanya satu-satunya di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, dan merupakan salah satu treatment dari Paket HARUMI yang ada di RSUD Depati Bahrin.
Direktur RSUD Depati Bahrin, dr.Yogi Yamani, Sp.B, saat diwawancara secara terpisah Jum’at (11/3/2022) mengatakan : “RSUD Depati Bahrin tidak akan berhenti berinovasi mencari formula-formula terbaik untuk meningkatkan pelayanan kepada seluruh masyarakat khususnya masyarakat Kabupaten Bangka dan masyarakat Indonesia pada umumnya. Pelayanan ini merupakan inovasi dari ruangan bersalin yang diberikan pada ibu hamil sejak awal kehamilan hingga setelah persalinan yang bertujuan mengurangi keluhan saat hamil dan mengurangi nyeri persalinan”.
Terapi ini banyak memiliki manfaatnya bagi kesehatan. Salah satu hasil penelitian dari terapi herbal ball ini yaitu hot herbal compress yang efektif menurunkan intensitas nyeri persalinan kala I dan nyeri setelah persalinan, lanjut Direktur RSUD DB yang akrab di panggil dr.Yogi Yamani.
Ibu hamil maupun bersalin yang menerima terapi hot herbal compress mengalami penurunan intensitas nyeri persalinan sebesar 1,7. Namun ibu yang menerima terapi standar mengalami peningkatan intensitas nyeri sebesar 0,318. Manfaat lain yang diberikan oleh herball ball antara lain mempercepat pengeluaran ASI setelah persalinan karena konduksi hangat mampu menstimulasi sekresi hormon oksitosin yang menyebabkan mioepitel pada payudara ibu berkontraksi, sehingga ASI terdorong melewati ductus dan sinus lactiferus, serta keluar dari payudara. Dari hasil penelitian tersebut didapatkan banyak manfaat yang didapatkan bagi kaum wanita, sehingga herbal ball ini diadopsikan dan terapkan di pelayanan kebidanan di RSUD Depati Bahrin.
Terapi komplementer berupa herball ball telah diaplikasikan kepada pasien di RSUD DB sejak tahun 2021, dan akan diaplikasikan bagi ibu hamil maupun ibu nifas yang memilih mendapatkan perawatan seputar kebidanan di RSUD Depati Bahrin.
Menurut Ny. A, salah satu pasien yang melahirkan di ruang bersalin RSUD yang mendapat terapi komplementer berupa pemberian terapi herbal ball, pasien merasakan lebih nyaman, lebih rileks dan dapat menghilangkan nyeri pada bagian pinggang dan perut pasca melahirkan. Pasien yang bernama Ny. SR juga mengatakan, aroma yang khas dari herbal ball ini sangat khas sangat wangi aroma rempah-rempahan, dan merasakan kehangatan dari herbal ball menempel dibadan, ketika terapi herbal ball telah selesai diberikan oleh bidan.(Red-01)