SUNGAILIAT TERKINI

KEHILANGAN SURAT TANAH, JANI LAPOR KE PIHAK TERKAIT


Bangka,MSM
Jani warga desa Cengkong Abang kecamatan Mendo Barat kehilangan surat tanah yang di dekat pesantren delapan bulan lalu dan kehilangan inipun sebagai pemilik surat tanah sudah melapor ke berbagai pihak terkait,” jelas Jani kepada MSM, dikediamannya Jum’at (9/7)

Menurut Jani dirinya sudah datang ke kantor desa dan diterima Pak Budi selaku kasi pelayanan dengan maksud membuat surat kehilangan untuk membuat surat baru.

Diungkapkan Jani,posisi kehilangan diperkirakan dari Paya Benua lewat Kemuja kemudian ke Sleman.

Upaya yang sudah dilakukan terkait kehilangan surat itu, kami sudah bertanya rute yang kami lalui tadi, selanjutnya ada beberapa bulan baru melapor ke Pak Budi bahwa minta surat kehilangan. Untuk upaya penerbitan surat baru,” terang Jani.

Jani menerangkan kalau dirinya juga sudah melaporkan ke aparat desa,dan dibuatlah surat untuk ke kepolisian, ke bank, dan ke media.

Bahkan sebelumnya kata Jani, saya minta tolong kepada ipar saya yang bernama Sandri, sampai ini belum ada kemajuan.

Terkait laporan dari saudara Jani warga desa Cengkong Abang kecamatan Mendo Barat betul adanya,” kata Zamhari Pjs Kades Cengkong Abang.

Jadi Pak Jani sudah melapor kepada pemerintahan desa Cengkong Abang dan membuat surat pernyataan kehilangan satu buah surat tanah sesuai dengan nomor register yang ada di desa,” jelas Zamhari.

” Kami membuat pernyataan kehilangan itu berdasarkan register yang ada didesa,seandainya tidak ada didesa kami tidak mau.

Makanya kami menyarankan agar kehilangan surat tanah milik Jani juga diumumkan di media, laporan kehilangan dari pihak kepolisian dan minta surat ketrangan dari bank,seandainya itu tidak bisa dibuktikan tiga bulan masa pengumuman baru dibuatkan surat baru,” ucap Zamhari.(Imron)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

%d blogger menyukai ini: