KEGIATAN BERSEPEDA BUPATI BANGKA SAMBIL PROMOSI OBJEK WISATA
MSM, Bangka – Kegiatan bersepeda Bupati Bangka Mulkan SH MH bersama OPD serta stakeholder lainnya dilakukan setiap hari Sabtu adalah dalam rangka melihat dari dekat potensi wisata yang di miliki kabupaten Bangka sekaligus menikmati keindahan alamnya yang indah dan menarik.
Selain itu untuk menyapa dan melihat dari dekat kondisi masyarakat kabupaten Bangka yang ada di pedesaan untuk lebih mempererat ikatan tali silaturahmi.
Banyak sekali potensi wisata yang dimiliki kabupaten Bangka berada kawasan pedesaan yang tentunya belum terkelola secara maksimal sehingga perlu diperhatikan lebih intensif lagi.
Potensi wisata dipunyai kabupaten Bangka tersebar di delapan kecamatan hendaknya harus di promosikan karena dengan sederetan objek wisata yang luar biasa menariknya, keunikan, keasrian dan keindahan menjadi daya tarik tersendiri baik bagi wisatawan dalam dan luar negeri.
Ketika di wawancarai MSM, Bupati Bangka, Mulkan SH MH menjelaskan potensi wisata di beberapa wilayah dalam kabupaten Bangka perlu lagi di poles dan di kelola secara maksimal sehingga akan memberikan dampak positif terhadap PAD daerah serta income bagi masyarakat desa.
Namun demikian pembangunan fasilitas sarana dan prasarana pendukung lainnya perlu dilakukan,” ujar Bupati Bangka ini yang selalu intens mengunjungi wilayahnya.
“Daerah ini memliki potensi wisata yang tak kalah menarik dan eksotik dengan daerah tinggal bagaimana kita menata dan mengembangkan, serta mengemaskan menjadi sebuah objek wisata yang layak dijual ke wisatawan dalam dan manca negara,” kata Mulkan.
Ia menambahkan pembangunan sarana dan prasarana dan membuka akses sangat memudahkan bagi para pengunjung untuk menjangkau objek wisata tersebut.
Otomatis pembukaan akses jalan misalnya maka akan meningkatkan perekonomian masyarakat sekitar tempat wisata tersebut juga akan membaik,” tutur Mulkan.
Peran serta semua pihak baik OPD dan stakeholder lainnya untuk membangun dan berpartisipasi dalam mendukung program pemerintah dalam pengembangan sektor wisata ini,” tandasnya.
Selain melakukan aktifitas bersepeda, Bupati Bangka Mulkan SH MH selalu mengunjungi rumah warga bercengkrama dan berdialog mendengarkan keluh kesah masyarakat terhadap pelayanan yang diberikan pemerintah daerah kepada masyarakat, serta memberikan tali asih berupa Sembako kepada warga masyarakat disetiap kunjungannya. (Red-01)