TNI/POLRI

Kegiatan Apel Persiapan PAM Pilkades Serentak Kab. Bangka Tahun 2021

Sungailiat -MSM

Bertempat di halaman depan Mapolres Bangka telah dilaksanakan Apel Persiapan PAM Pilkades Serentak Kab. Bangka Tahun 2021,Selasa (12/10/2021)

Dalam Apel Persiapam Pam Pilkades tersebut dipimpin oleh Kabag Ops Polres Bangka Kompol Ricky Dwiraya Putra, SIK dan dihadiri oleh Kasat Intelkam AKP Arif A. E. Buwono, SIK, Kasat Lantas Iptu Ramos Siregar, Kasat Samapta Iptu Efriansyah, SH, Kasi Propam Iptu Arief Fabillah S.H dan KBO Sat Lantas Ipda Kardonetso Siagian, S.H serta Para Anggota Polres Bangka yang terlibat Pam Pilkades

Kabag Ops Polres Bangka seizin Kapolres Bangka Akbp.Widi Haryawan ,S.I.K menjelaskan Kepada para Anggota yang akan melaksanakan pengamanan agar berkoordinasi dengan para kapolsek di masing-masing tempat dan Agar para Anggota segera menuju ke tempat pengamanan/TPS guna mengetahui situasi di daerah tempat yang akan dilaksanakan Pengamanan.

“Kita berharap kegiatan Pilkades Serentak Kab.Bangka ini berjalan dengan aman terkendali serta kondusif”,Ujar Kabag Ops

Para Personil yang melaksanakan pengamanan Paham dan mengerti cara bertindak saat melaksanakan pengamanan dan Personil yang melaksanakan pengamanan di Mapolsek agar standbye di Polsek,”tutup Kabag Ops,(Imron)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

%d blogger menyukai ini: