Dapur Rumah Warga Terbakar Babinsa Koramil 05/Mayong Bergegas Tinjau Lokasi Kejadian
Jepara – Mendapat laporan dari warga binaan adanya salah satu dapur rumah warga yang terbakar, Babinsa Serka Markuat anggota Koramil 05/Mayong langsung bergegas meninjau lokasi kejadian yang ada di Desa Tunggul Pandean, Rt 7/Rw 2, Kecamatan Nalumsari. Jumat (3/9/2021).
Dalam peninjauannya, dilokasi kejadian Babinsa Serka Markuat bersama Kapolsek Nalumsari Iptu Bambang Suroyo beserta KSPK Aipda Gunadi, Petinggi Desa Tunggul Pandean Khotibul Umam, S. Pdi beserta perangkat dan Bhabinkamtibmas Bripka Sunarto.
Dari Menurut keterangan saksi melalui Babinsa Serka Markuat mengatakan kebakaran dapur rumah warga yang terbuat dari bambu tersebut terjadi lantaran diakibatkan oleh anak si pemilik rumah yang berumur 5 tahun sedang bermain api, sehingga api menyambar terpal yang ada disampingnya bermain dan mengakibatkan api membesar serta menyebabkan kebakaran.
“Peristiwa itu terjadi Pukul 08.00 Wib pagi tadi, dan api dapat dipadamkan sekitar setengah jam kemudian dengan alat seadanya oleh warga setempat, dalam kejadian tersebut tidak ada korban jiwa namun kerugian ditaksir mencapai Rp 25 juta,” kata Babinsa.
Lebih lanjut, atas kejadian itu Babinsa Serka Markuat menghimbau kepada warga binaannya untuk lebih waspada dan memperhatikan putra-putrinya saat bermain, “Semoga musibah kebakaran ini tidak terjadi lagi serta kejadian ini mejadi pelajaran untuk kita semua,” pungkasnya. (Pendim 0719/Jepara).