BANGKA SELATAN

Ari Pratama Terpilih Secara Aklamasi Pada Temu Karya III Karang Taruna Kab Bangka Selatan

Bangka Selatan,MSM
Sebanyak 8 Delegasi utusan Karang Taruna Kecamatan Se kabupaten Bangka Selatan, Jumat (26/08) mengikuti Temu karya III Karang Taruna Kab Bangka Selatan

Kegiatan yang di hadiri oleh Bupati Bangka Selatan yang di wakili oleh staf ahli bidang Kemasyarakatan dan SDM Basi, Wakapolres Bangka Selatan Kompol Ricky dan pos Binda serta Dinas Sosial Bangka Bangka Selatan

Secara Aklamasi Ari Pratama, S.St terpilih menjadi ketua karang taruna kabupaten Bangka Selatan untuk masa Bhakti 2022-2027

Sidang sidang pleno yang di pimpin oleh Ujang Supriyanto selaku Wakil Ketua Karang Taruna Prov Kep Bangka Belitung dan saudara Adiyansyah dan Habibi utusan Kecamatan Tukak Sadai .

Adiyansyah yang sering di sapa Adi Abing ketua karang taruna periode sebelumya 2017-2022 mengatakan bahwa proses Temu karya ini diharapkan mampu memberikan suasana baru karang taruna di kab Bangka Selatan dibawah komando Sdr Ari Pratama dan bisa melanjutkan progran program selanjutnya.

Sementara itu Ari Pratama selaku ketua terpilih menyatakan siap mengemban amanah hasil hasil temu karya III yang selanjutnya akan dituangkan dalam program aksi 100 hari pertama ketua terpilih

Untuk menyusun komposisi kepengurusan karang taruna kab Bangka Selatan yang baru akan dilakukan rapat formatur kurang lebih 14 hari dari pelaksanaan temu karya tersebut,”pungkasnya( red-01)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *